Pengaruh Penerapan Model Evaluasi Praktik Klinik terhadap Pencapaian Tahapan Kompetensi Asuhan Persalinan Mahasiswa D III Kebidanan

Indah Yulika, Dany Hilmanto, Farid Husin, Johanes Cornelius Mose, Ishak Abdulhak, Anita Deborah Anwar

Abstract


Setiap mahasiswa akan mampu menguasai kompetensi jika diberi waktu sesuai dengan kebutuhannya. Model evaluasi praktik klinik berdasarkan pembelajaran tuntas dan tahapan pembelajaran motorik dimaksudkan agar dapat mengidentifikasi kompetensi sehingga pembelajaran dilakukan dengan tepat.Tujuan penelitian ini adalah menganalisis pengaruh penerapan model evaluasi praktik klinik terhadap pencapaian tahapan kompetensi asuhan persalinan (kesiapandiri, sub kompetensi dan kompetensi komprehensif) mahasiswa kebidanan.Penelitian ini menggunakan rancangan kuasi eksperimen dengan posttest-only with nonequivalent control groups.Subjek dibagi menjadi 2 kelompok, yaitu 27 orang kelompok perlakuan dan 26 orang kelompok kontrol.Kelompok perlakuan menerapkan model evaluasi praktik klinik, sedangkan kelompok kontrolhanya menggunakan alat evaluasi tanpa menerapkan model evaluasi.Tempat penelitian dilakukan di RSUD Soreang dan RSUD Majalaya padabulan September-Desember 2015.Hasil penelitian mendapatkan pencapaian kompetensi asuhan persalinan pada tahap pemula kelompok perlakuan sebesar 89%, tahap transisi 56% dan tahap mandiri 41%.Sementara pada kelompok kontrol pencapaian kompetensi pada tahap pemula dan transisi adalah 0%, dan pencapaian tahap mandiri hanya 4%.Dengan demikian terdapat perbedaan pencapaian kompetensi yang bermakna pada tiap tahapan pembelajaran antara kelompok perlakuan dan kontrol (p < 0.05).Simpulan pada penelitian ini adalah model evaluasi praktik klinik berpengaruh terhadap pencapaian tahapan kompetensi asuhan persalinan pada mahasiswa D III Kebidanan.

Keywords


Praktik klinik; model evaluasi; tahapan kompetensi

Full Text:

PDF

References


Fullerton JT, Gherissi A, Johnson PG, Thompson JB. Competence and competency: core concepts for international midwifery practice. International Journal of Childbirth. 2011;1(1):4 - 12.

Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 369/Menkes/SK/III/2007 tentang Standar Profesi Bidan, (2007).

Zafrir H, Nissim S. Evaluation in clinical practice using an innovative model for clinical teachers. Journal of Nursing Education. 2011;50(3):167 - 71.

Krichbaum K, Rowan M, Duckett L, Ryden MB, Savik K. The clinical evaluation tool: a measure of the quality of clinical performance of baccalaureate nursing student. Journal of Nursing Education. 1994;33(9):395-404.

Khadivzade T, Farzi F. The investigation of the weakness and strengths of clinical education from the viewpoints of nursing and midwifery student in Mashad in 2003. Iranian J Medical Education. 2004;10:67.

Hadizadeh F, Firoozi M. Shamaeyan Razavi Nursing and Midwifey Student Perspective on Clinical Education in Gonabad University of Medical Sciences. Iranian J Medical Education. 2005;1(5):70 - 8.

Yaghobian M, Fakhri M, Salmeh F, Yaghobi T, Zakizad M, Shahmohammadi S. Assessment of the log book on nursing and midwifery student's clinical skills. Middle-East Journal of Scientific Research. 2011;7(6):896-902.

Tang WE, Dong L. Applying Mastery Learning in a Clinical Skills Training Program for Primary Care Nurses. The Journal of Continuing Education in Nursing. 2013;44(12).

Rahyubi H. Teori-teori belajar dan aplikasi pembelajaran motorik. Bandung: Nusa media; 2012.

Sudijono A. Pengantar evaluasi pendidikan. Jakarta: RajaGrafindo Persada; 2013.

Hernawan AH. Makna ketuntasan dalam belajar.

Burns C, Beauchesne M, Ryan-Krause P, Sawin K. Mastering the Preceptor Role: Challenges of Clinical Teaching. Jounal of Pediatric Health Care. 2006;20(3):172-83.

Bloom BS. Learning for mastery. Center for the study evaluation of instructional programs. 1968;1(2).

Raisler J, O’Grady M, Lori J. Clinical Teaching and Learning in Midwifery and Women’s Health. Journal of Midwifery & Women’s Health. 2003;48(6).



Digital Object Identifier

DOI : http://dx.doi.org/10.24198/ijemc.v3i1.15

Article Metrics

Abstract views : 454
views : 589

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2017 Jurnal Pendidikan dan Pelayanan Kebidanan Indonesia (Indonesian Journal of Education and Midwifery Care)

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.

Jurnal IJEMC terindeks pada:

 < 


free
hit counter View My Stats
Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.